You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Lahan Eks SDN 05 Menteng Dalam Segera Dibangun RPTRA
.
photo Rio Sandiputra - Beritajakarta.id

Jaksel Segera Bangun RPTRA di Menteng Dalam

Delapan keluarga pensiunan pegawai negeri sipil (PNS) yang menduduki lahan eks SDN Menteng Dalam 05 dan 06 di Jalan Rasamala III RT 03/13, Kelurahan Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Selatan, diminta segera meninggalkan tempat tinggalnya.

Ya untuk penghuni tidak ada uang ganti rugi. Tetapi kita akan berikan kesempatan untuk pindah ke Rusunawa Komarudin

Pasalnya, Pemkot Administrasi Jakarta Selatan segera membangun Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) di atas lahan seluas 1.800 meter persegi tersebut. Rencananya PT Agung Podomoro yang akan membangun fasilitas untuk publik ini sebagai bagian tanggungjawab sosial perusahaan (CSR).

"Rencananya akan dibangun untuk RPTRA yang bisa dimanfaatkan masyarakat. Selain untuk resapan air juga dipakai bersosialisasi warga, jadi bukan untuk kepentingan pribadi," ujar Kelik Miarto, Kepala Kantor Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Keluarga Berencana Jakarta Selatan, usai berdialog dengan warga, Kamis (30/7).

Pembangunan RPTRA Taman Volker Terkendala

Kelik kembali mengimbau, delapan keluarga pensiunan guru dan pegawai untuk secepatnya pindah. Para penghuni lahan negara itu dipastikan tidak akan diberikan uang ganti rugi atau kerohiman.

"Ya untuk penghuni tidak ada uang ganti rugi. Tetapi kita akan berikan kesempatan untuk pindah ke Rusunawa Komarudin," jelas Kelik.

Kelik menyebutkan, sebenarnya tidak semestinya pensiunan PNS mendapatkan fasilitas rusunawa. Sebab rusunawa hanya diperuntukkan bagi warga bantaran kali dan waduk.

"Kami berikan waktu bagi mereka untuk mempertimbangkan tawaran ini hingga Senin (3/8) mendatang. Setelah itu mereka harus secepatnya pindah," tegas Kelik.

 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4045 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1757 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1424 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik